BINUS Online

Kuliah Fleksibel, 100% Online di BINUS ONLINE LEARNING!

Ilustrasi kuliah s1 fleksibel di BINUS ONLINE LEARNING.

BINUS ONLINE LEARNING merupakan program kuliah S1 online dari BINUS University yang sudah ada di Indonesia sejak tahun 2009. Tidak hanya membuat perkuliahan menjadi lebih efektif dengan penerapan Learning Management System atau LMS, tetapi masih ada banyak keuntungan yang bisa didapatkan mahasiswa dengan berkuliah di BINUS ONLINE LEARNING. Apa saja keuntungan kuliah S1 fleksibel BINUS ONLINE LEARNING? Simak penjelasannya di bawah ini!

Kuliah Fleksibel, Lebih Mudah Atur Jadwal Pribadi

BINUS ONLINE LEARNING memiliki sistem perkuliahan yang 100% online. Artinya, waktu kuliah pun menjadi lebih efisien dan fleksibel. Mahasiswa tidak perlu lagi menghabiskan banyak waktu di jalan untuk sampai ke kampus. Proses perkuliahan bisa berlangsung di mana pun kamu berada asalkan tetap terhubung dengan jaringan internet.

Kamu pun bisa lebih hemat dengan program online seperti ini karena tidak perlu memikirkan biaya transportasi. Selain itu, kamu juga lebih leluasa mengatur jadwal untuk kegiatan pribadi. Jadi, kamu bisa bekerja sambil berkuliah dengan waktu yang bisa kamu atur sendiri agar semua tetap berjalan efisien.

Bisa Pilih Jumlah SKS yang Ingin Diambil

Dengan berkuliah di BINUS ONLINE LEARNING, kamu bisa memilih sendiri jumlah SKS mata kuliah tiap semesternya. Hal ini mungkin terjadi berkat adanya sistem modular yang diterapkan. Dengan begitu, kamu bisa mengatur sendiri jadwal kuliah sesuka hati agar tidak bentrok dengan kesibukan lainnya.

Jika kamu orang yang sibuk dan memiliki banyak kegiatan penting lainnya, kamu bisa memilih jumlah SKS yang sedikit. Tenang saja, hal itu tidak akan membuat dosen atau staf pengajar merasa keberatan. Namun, perlu dicatat bahwa sistem modular ini akan berlaku ketika kamu sudah memasuki semester dua perkuliahan.

Tentukan Sendiri Biaya Kuliah

Masih berhubungan dengan sistem modular yang diberlakukan, kuliah di BINUS ONLINE LEARNING memungkinkan kamu untuk lebih menghemat biaya kuliah online. Hal ini berkaitan dengan jumlah SKS yang kamu pilih pada setiap semesternya. Jumlah SKS yang kamu ambil akan berpengaruh pada seberapa besar biaya kuliah yang harus kamu keluarkan setiap semester.

Pembiayaan kuliah ini terasa lebih fleksibel karena kamu bisa mengatur sendiri biayanya sesuai dengan kemampuan finansial kamu. Jadi, jika kamu memiliki bujet kuliah yang terbatas, tidak perlu khawatir atau tertekan karena uang kuliah bisa kamu atur sendiri di BINUS ONLINE LEARNING.

Learning Management System Canggih, 100% Online

Selanjutnya, semua program perkuliahan di BINUS ONLINE LEARNING akan dilakukan 100% online. Artinya, kamu tidak perlu pergi ke kampus untuk belajar atau melakukan aktivitas perkuliahan lainnya. Mulai dari kegiatan belajar, diskusi dengan teman, konsultasi dengan dosen, mengikuti perkuliahan umum dengan praktisi ahli, hingga mencari sumber referensi pembelajaran.

Semua hal tersebut bisa terjadi berkat adanya Learning Management System (LMS) yang diterapkan BINUS ONLINE LEARNING. LMS memberikan fasilitas yang canggih serta cara belajar yang sebisa mungkin tetap seperti kelas perkuliahan pada umumnya.

Lulus Lebih Cepat dengan #TukarRaih

Terakhir, dengan kuliah di BINUS ONLINE LEARNING, kamu bisa lulus lebih cepat karena tersedia program #TukarRaih melalui Rekognisi Pembelajaran Lampau atau RPL. RPL adalah penyetaraan akademik dengan pengalaman kerja atau pelatihan bersertifikasi. Kamu bisa mendapatkan kualifikasi pendidikan tinggi di berbagai program studi yang tersedia di BINUS ONLINE LEARNING.

Itulah lima keuntungan kuliah S1 fleksibel yang akan kamu dapatkan di BINUS ONLINE LEARNING. Tentu siapa pun berhak mendapatkan pendidikan setinggi mungkin, termasuk orang-orang yang memiliki banyak kesibukan sehingga harus membagi waktunya.

BINUS ONLINE LEARNING hadir untuk menjawab kebutuhan tersebut. Perkuliahan yang 100% dilakukan secara online ini akan sangat efektif dan efisien bagi para mahasiswanya. Jika kamu tertarik untuk mengetahui informasi lebih lanjut seputar BINUS ONLINE LEARNING, klik di sini!

Whatsapp