BINUS Online

Kuliah Lebih Hemat dengan RPL BINUS ONLINE LEARNING

Memangnya ada, ya, kuliah yang biayanya sedikit dan bisa membuatmua lulus lebih cepat? Tentu saja! BINUS ONLINE LEARNING menawarkan kuliah S1 online jalur RPL yang mampu menghemat biaya hingga 50% dari biaya program reguler. Tak hanya itu, sistem studinya pun memungkinkan mahasiswa dapat lulus S1 hanya dalam masa studi lima semester saja! Simak uraiannya berikut ini!

Apa Itu RPL BINUS ONLINE LEARNING?

RPL (Rekognisi Pembelajaran Lampau) adalah program penyetaraan akademik yang disesuaikan pengalaman kerja dan/atau pelatihan bersertifikasi minimal tiga tahun. Program ini ditujukan bagi lulusan SMA/K sederajat yang sudah berkarier agar memperoleh kualifikasi pendidikan tinggi setara S1. Sistem life-long learning yang diterapkan melalui kuliah S1 online dapat memotivasi para mahasiswa untuk terus belajar sampai akhir hayat.

Program RPL dapat mengonversikan pengalaman/pelatihan kerja kamu ke dalam Satuan Kredit Semester (SKS) dalam bentuk mata kuliah, dengan jumlah maksimal mata kuliah online yang dapat disetarakan adalah sebanyak 15 mata kuliah. Jika kamu berhasil menyetarakan hingga capaian maksimal, maka masa studi kamu dapat berkurang hingga 7-5 semester saja dari total delapan semester normal.

Misalnya, jika kamu berhasil menyetarakan sebanyak lima mata kuliah online, maka masa studi kamu berkurang satu semester sehingga kamu hanya perlu menempuh tujuh semester saja. Jika kamu berhasil menyetarakan 15 mata kuliah maksimal, kamu hanya perlu kuliah S1 online selama lima semester saja, lho! Itulah mengapa program RPL dari BINUS ONLINE LEARNING bisa membuat mahasiswa cepat lulus.

Selain itu, mata kuliah hasil penyetaraan akademik jalur RPL hanya dikenakan biaya sebesar 50% dari biaya mata kuliah reguler. Bila kamu mampu menyelesaikan studi dengan lebih cepat, maka biaya BP3 akan ikut terpotong, sehingga biaya program RPL menjadi jauh lebih hemat daripada program reguler. Lulus cepat dan hemat biaya, program RPL dari BINUS ONLINE LEARNING sangat cocok bagi pebisnis atau karyawan seperti kamu!

Program Studi yang Ditawarkan

Sistem RPL menawarkan kelas karyawan dengan lima program studi yang dapat kamu sesuaikan berdasarkan relevansi dengan ilmu yang telah didapat di sekolah dan pengalaman kerja yang telah kamu tempuh. Program studi tersebut antara lain teknik informatika, akuntansi, business management, sistem informasi, dan teknik industri.

Jika kamu dulu belajar teknik informatika semasa SMA/K, kemudian berkarier di bidang itu selama minimal tiga tahun, kamu dapat meneruskan pendidikan di program studi teknik informatika BINUS lewat RPL. Dengan begitu, kamu akan memperoleh kompetensi yang lebih tinggi lagi lewat kuliah S1 online dan mampu mengembangkan karier menjadi lebih berkualitas.

Biaya yang Diperlukan

Untuk daftar kuliah S1 online jalur RPL di BINUS, kamu perlu membayar sebesar Rp250.000 sebagai biaya pendaftaran awal. Biaya ini digunakan untuk membeli formulir pendaftaran yang dapat kamu unduh di web.

Biaya yang dihabiskan selama ikut program ini tergantung capaian mata kuliah yang berhasil disetarakan. Semakin banyak, maka semakin hemat biayanya. Misalnya, jika kamu berhasil mengonversi lima mata kuliah, maka kamu dapat menghemat Rp5.575.000, sehingga jumlah biaya selama 7 semester adalah Rp67.275.000. Jika berhasil mencapai konversi maksimal, kamu bisa menghemat biaya hingga Rp16.725.000.

Syarat Pendaftaran RPL BINUS ONLINE LEARNING

Tertarik untuk mendaftar kelas karyawan bersistem RPL ini? Lengkapi syarat administratif berikut ini, setelah itu kamu akan mendapatkan manfaat yang sangat besar dari RPL BINUS ONLINE LEARNING!

  1. Formulir aplikasi BINUS ONLINE LEARNING dan pendaftaran secara online di binus.edu/admissions
  2. Pas foto terbaru ukuran 3×4
  3. Scan asli KTP/paspor, akta kelahiran, ijazah, SKHUN SMA/K
  4. Surat keterangan bekerja dan sertifikasi profesi minimal tiga tahun setelah lulus SMA/K
  5. Form assesment mandiri, Curriculum Vitae (CV), dokumen deskripsi diri (template dari web)
  6. Surat penunjukan project
  7. Dokumentasi hasil kerja

Cara Daftar Program RPL BINUS ONLINE LEARNING

Setelah semua syarat lengkap, kamu bisa ikuti cara pendaftaran berikut ini:

  1. Daftar online di alamat binus.edu/admissions
  2. Pilih kelas S1 online (BINUS ONLINE LEARNING)
  3. Lakukan pembayaran untuk pembelian form, yaitu sebanyak Rp250.000
  4. Pilih Jalur RPL untuk enrollment track
  5. Isi dan lengkapi seluruh form pendaftaran
  6. Lakukan assesment dan interview dengan assesor
  7. Apabila dinyatakan LULUS, maka lakukan daftar ulang

Setelah daftar ulang, maka status kamu sudah resmi menjadi mahasiswa BINUS ONLINE LEARNING dan siap mengikuti kuliah S1 online lewat program RPL. Bisa hemat biaya dan cepat lulus adalah kesempatan emas yang tidak datang dua kali. Yuk, bergabung dengan BINUS ONLINE LEARNING sekarang juga! Klik di sini untuk informasi lebih lanjut!

Meta desc: Kuliah sambil kerja, tapi bisa hemat biaya dan lulus lebih cepat lewat kuliah S1 online jalur RPL di BINUS ONLINE LEARNING! Simak informasinya di sini!

Meta tags: kuliah S1 online, kuliah S1 RPL, kuliah jalur RPL. S1 jalur RPL, kuliah hemat dan cepat, S1 RPL BINUS, S1 BINUS, kuliah sambil kerja, syarat jalur RPL, cara daftar RPL.

Keyword: kuliah S1 online, kuliah online, kelas karyawan

References:

– https://online.binus.ac.id/informasi-pendaftaran-mahasiswa-baru-jalur-rpl/#:~:text=Rekognisi%20Pembelajaran%20Lampau%20(RPL)%20adalah,berbagai%20Program%20Studi%20BINUS%20ONLINE.
– https://online.binus.ac.id/wp-content/uploads/2020/09/E-Booklet-RPL-BOL.pdf
– https://online.binus.ac.id/2020/11/24/apa-arti-kuliah-jalur-rpl-dan-bagaimana-caranya/
– https://online.binus.ac.id/2021/07/08/berkenalan-dengan-keunggulan-program-rpl-dari-binus-online-learning/

Whatsapp