BINUS Online

Tips Tetap Fokus Kuliah di Tengah Kesibukan

Selain kuliah, apa kesibukan kamu yang lain? Ada yang kuliah online sambil bekerja, ada pula yang sibuk dalam kegiatan organisasi. Apa pun aktivitasnya, kamu wajib mengutamakan pendidikan. Bagi yang sering terdistraksi oleh kegiatan lain, kuliah sering kali terabaikan. Alhasil, kuliah butuh waktu lama untuk diselesaikan.

Supaya kamu tetap bisa fokus belajar di tengah kesibukan, yuk simak beberapa tips berikut ini.

  • Tentukan Prioritas

Kamu harus menentukan prioritas agar dapat memutuskan hal apa yang dikerjakan hari ini. Jika kamu adalah seorang mahasiswa, menyelesaikan pendidikan tentu menjadi tujuan utama. Dengan menyadari hal ini, kamu pun akan lebih mampu memilih saat dihadapkan dengan pilihan aktivitas setiap hari.

Sebagai contoh, saat kamu harus memilih di antara kegiatan organisasi atau persiapan ujian semester, mana yang lebih penting? Jika prioritas kamu adalah kuliah, maka akan mudah dalam mengambil keputusan. 

  • Atur Jadwal

Meskipun mengutamakan kuliah, bukan berarti kamu tidak boleh melakukan aktivitas lain. Hal yang lebih penting adalah mengatur jadwal setiap hari dengan baik dan cermat. Buat agenda harian berdasarkan skala prioritas yang kamu miliki. Setelah itu, tempatkan kegiatan yang bersifat tambahan pada waktu luang.

Mengatur jadwal mungkin terdengar sulit pada awalnya. Namun, jika kamu telah terbiasa, hal ini akan sangat membantu. Milikilah buku catatan harian untuk mengingatkan kamu pada jadwal yang harus diikuti.

  • Buat To-do-list

To-do-list penting bagi kamu yang sering lupa pada hal-hal yang harus dikerjakan hari ini. Dengan membuat catatan ini, kamu bisa fokus pada tujuan utama. Tempatkan daftar pekerjaan atau tanggung jawab paling urgen di bagian atas. Kemudian, beri tanda jika telah selesai.

To-do-list memiliki dampak positif lain, yaitu membuat kamu lebih bersemangat. Jika daftar tugas telah banyak ditandai, hal ini berarti kamu telah melalui waktu secara produktif dan berkualitas. 

  • Ketahui Batasan

Ketahui batasan diri sendiri saat akan menyanggupi sebuah tanggung jawab. Sebagian orang merasa mampu melakukan banyak hal sehingga selalu bersedia ketika diberi tugas atau pekerjaan. Hal ini baik, tetapi kurang bijak. Pasalnya, waktu yang dimiliki setiap hari terbatas, apalagi jika masih harus sambil menunaikan kuliah online

Sebaiknya, pahami kemampuan diri dan beranilah menolak jika hal itu dinilai terlalu berat untuk dilakukan. Setelah kesibukan berkurang, kamu bisa menawarkan diri untuk menyelesaikan tugas yang ditawarkan tersebut.

  • Atasi Distraksi

Distraksi dapat membuat kamu tidak fokus. Namun, hal ini bisa berbeda pada tiap orang. Ada yang merasa terganggu karena suara musik atau orang yang sedang mengobrol, tetapi ada pula yang tidak terganggu. Kamu harus bisa mengenali diri sendiri sehingga dapat mengatasi distraksi tersebut dengan tepat.

Sering kali, distraksi yang datang tidak bisa ditolak atau dihindari. Namun, kamu bisa melakukan cara-cara kreatif untuk mengatasinya, misalnya memakai headset, belajar pada pagi hari, dan sebagainya.

  • Cukup Istirahat

Terlalu sibuk bisa membuat tubuh merasa lelah. Saat lelah, sulit untuk merasa fokus pada kegiatan apa pun termasuk belajar. Karena itu, kamu harus menyediakan waktu untuk beristirahat di sela-sela kesibukan setiap hari. Pastikan jam tidur tidak terganggu hanya karena harus menyelesaikan tugas yang terbengkalai.

Tips penting bagi kamu yang sedang sibuk adalah selalu disiplin beristirahat pada waktu yang sama. Ketika tubuh telah memiliki jam biologis yang rutin, kamu tidak akan sulit lagi mengatur waktu istirahat. Dengan cara ini, kamu bisa memiliki tubuh yang fit untuk mengikuti kegiatan kuliah. 

Nah, inilah beberapa tips yang bisa kamu terapkan agar kuliah tetap menjadi prioritas utama di tengah kesibukan. Meskipun kuliah online, strategi ini wajib dicoba supaya kamu tidak keteteran karena berbagai tanggung jawab. Selamat mencoba!

Whatsapp