BINUS Online

Tips dan Trick Berhasil dalam Interview Kerja Bersama XL Future Leaders

Jakarta, 22 Juli 2020 – Setelah melamar pekerjaan ke perusahaan yang kita tuju dan mendapat panggilan mengenai jadwal interview, biasanya banyak hal yang ingin kita persiapkan demi mendapatkan hasil yang maksmial saat sesi interview di perusahaan tersebut. Salah satunya adalah mempersiapkan penampilan dan mempersiapkan jawaban sebaik mungkin apabila beberapa pertanyaan ditanyakan oleh HRD dari perusahaan tersebut.

Seperti hari ini (22/7), setelah sukses menggelar seminar online dengan topik CV 101 bersama XL Future Leaders, BINUS Online Learning kembali menggandeng salah satu facilitator dari XL Future Leaders tersebut, yaitu Lafiona Grezelda untuk melanjutkan dan membawakan seminar online dengan tema Interview 101. Interview 101 membahas mengenai tiga hal penting saat interview, yaitu yang pertama adalah preparation (persiapan interview), the interview (hari h interview) dan do’s and don’t (yang boleh dan tidak boleh dilakukan selama sesi interview). Serunya, dalam seminar online ini pembicara juga melibatkan beberapa peserta untuk mempraktekkan langsung bagaimana jika interview berlangsung.

Seminar online ini berlangsung pada pukul 14.00 – 15.30 melalui aplikasi Zoom dan diikuti oleh 317 peserta yang terdiri dari SMA, SMK, D3 dan mahasiswa BINUS Online Learning. Antusias peserta terlihat dari banyaknya pertanyaan dari peserta yang masuk melalui fitur chat Zoom kepada Lala, sapaan Lafiona Grezelda selaku pembicara di seminar Online Interview 101. Semoga kedepannya seminar online rutin yang diadakan oleh BINUS Online Learning ini memberikan banyak manfaat kepada masyarakat luas, khususnya untuk mahasiswa BINUS Online Learning.

Whatsapp