BINUS Online

KoinWorks Gandeng Binus Online Beri Pendidikan Terjangkau

Benedicto Haryono, Co Founder & CEO KoinWorks bersama pimpinan Binus Online sebagai mitra baru dalam program KoinPintar. (Foto: Fahrul Anwar/Youngster.id)

YOUNGSTER.idKoinWorks menggandeng Binus Online sebagai mitra baru dalam program KoinPintar yang merupakan bagian dari salah satu misi perusahaan untuk memperluas kemudahan pendidikan yang terjangkau ke tengah-tengah masyarakat.read more

“Pertama alasan kami memilih bekerja sama dengan Binus Learning. Kami sangat senang bisa bermitra dengan lembaga pendidikan sekelas Binus. Ini menjadi program prototype kami. Ke dapan tidak menutup kemungkinan bekerja sama dengan lembaga pendidikan lain,” jelas Benedicto Haryono, Co Founder & CEO KoinWorks di sela acara peluncuran program Baru KoinPintar Rabu (20/9/2017) di Jakarta.

Benedicto mengatakan kemitraan dengan dunia pendidikan tergolong sangat strategis bagi pencapaian misi perusahaan. Oleh karena itu, melalui langkah ini Koin Works dapat membantu meningkatkan jumlah sumber daya manusia yang terampil dan siap pakai melalui beragam program pendidikan yang kini mudah di akses.

“Melalui paltform ini kehadiran kami tidak hanya bergerak pada platform tradisional pinjam-meminjam untuk bisnis yang motofnya ekonomi. Tapi kami juga peduli dengan kualitas pendidikan masyarakat dan ingin memperluas pengetahuan mereka ragam pilihan di KoinPintar. Artinya kami ikut menjadi bagian yang mendukung terwujudnya Indonesia Pintar dengan memberikan akses pendidikan terjangkau sampai di pelosok Indonesia, ” katanya lagi.

Menurut Benedicto, dengan pilihan sarana pendidikan yang beragam. KoinPintar menjadi akses untuk pembiayaan pendidikan yang mudah terjangkau.

“Kami menyadari bahwa pendidikan menjadi kebutuhan dasar yang belum sepenuhnya terpenuhi oleh seluruh golongan masyarakat. Di sini kami hadir memberikan solusi terutama mereka yang memerlukan biaya pendidikan. ” ujarnya.

Dalam kerjasama ini, Ben menjelaskan, KoinWorks akan memberi kemudahan dalam hal biaya pendidikan yang bisa di cicil bagi individu maupun profesional yang ingin melanjutkan jenjang pendidikannya dari SMA ke program S1, progra D3 ke S1 dan program S1 ke S2. Segmemtasi usia mulai dari usia minimal 20 tahun. Jadi ketika semua persyaratan telah lengkap dan telah di seleksi oleh tim melalui web serta apps KoinWorks. “Bila lolos seleksi si calon penerima dana tadi akan segera disetujui bentuk permintaannya yakni untuk mereka bisa melanjutkan pendidikannya, ” papar Ben.

Lebih lanjut, kata dia menjelaskan untuk mendaftar program KoinPintar masyarakat dapat masuk melalui web KoinWorks, dengan cicilan mulai dari Rp500 ribu per bulan, waktu 6-24 bulan, dan bunga 9 – 12,5%.

Selanjut, bagi masyarakat bisa memilih mulai dari pendidikan web developer di Hacktiv8, kursus desain di International Design School (IDS) hingga membangun karir di industri kreatif sebagai animator handal di Savier Animationm Swlain iti, terdapat pula kursus kecantikan di G’Loria Hair and Make up, Brow Nail Studio, Sulam by Thesa Kristal dan sekolahmakeup.com. Tidak hanya iti, bagi pecinta kuliner jika mereka ingin menjadi patissier profesional, mereka bisa belajar di Indonesia Patisserie School.

“Sebagai layanan fintech financial technology kami memberikan kemudahan dalam mengajuan pinjaman. Cukup mendaftar melalui web, melampirkan KTP, kartu keluarga dan mutasi rekening bank tiga bulan terakhir. Tidak perlu kartu kredit. Prosesnya pun sangat cepat hanya membutuhkan waktu sekitar 3 hari,” pungkasnya.

 

FAHRUL ANWAR

Whatsapp